TUMBUH KEMBANG JANIN PADA USIA KEHAMILAN 3 BULAN WAJIB DIKETAHUI

PERKEMBANGAN IBU dan JANIN DALAM FASE KEHAMILAN 3 BULAN

Nutrisi Bumil - Pada Usia kehamilan 3 bulan, terutama pada akhir masa 3 bulan, janin sudah bisa disebut sebagai manusia. Bentuk janin sudah benar-benar menyerupai manusia dengan detailnya. Maka dari itu, terdapat larangan keras untuk mengaborsi janin yang sudah menginjak usia 3 bulan.
Pada usia ini hal-hal detail juga sudah berkembang sepenuhnya.

TUMBUH KEMBANG JANIN DAN IBU USIA KEHAMILAN 3 BULAN

Tanda-tanda Pada Usia Kehamilan 3 Bulan

Beberapa perubahan yang dirasakan pada masa kehamilan 3 bulan adalah: sering buang air kecil, lendir kemaluan yang meningkat, mimisan, morning sickness, kelelahan, mood yang tidak stabil dan kenaikan berat badan. Dibandingkan dengan bulan sebelumnya, ibu akan merasa jauh lebih baik walaupun aka nada banyak ketidaknyamanan. Periode saat kehamilan bulan ketiga akan lebih stabil.

Janin pada Kehamilan 3 Bulan

Di Usia kehamilan 3 bulan, janin sudah mempuunyai wajah yang lengkap dengan mata, hidung, mulut dan lain sebagainya. Janin usia ini juga sudah mempunyai 32 bakal gigi permanen. Jika kita melihat bagian jari-jari yang kecil, kita bahkan sudah bisa melihat kuku-kuku kecil. Kuku sudah dapat dilihat di jemari tangan maupun kaki.

Pada masa ini, organ intim belum terbentuk sepenuhnya, maka kita belum akan dapat melihat jenis kelamin bayi. Tulang-tulang juga sudah mulai terbentuk dengan sempurna, begitu juga dengan otot yang sudah mulai terbentuk sepenuhnya. Janin pada usia ini juga sudah mulai bisa bergerak karena, syaraf, otot dan otak janin sudah mulai berfungsi. Akan tetapi, pergerakan janin belum bisa dirasakan sama sekali karena ukurannya yang masih sangat kecil. Walaupun masih sangat muda, tetapi pada periode ini janin sudah mulai berlatih gerakan menghisap, menelan dan bahkan buang air kecil. Pada akhir periode 12 minggu, ukuran janin akan mencapai 3.5 inci.

Perubahan Tubuh Ibu pada Kehamilan Bulan Ketiga

Ibu akan mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan pada periode ini. berat badan ibu akan meningkat secara drastis mengikuti pertumbuhan janin. Kenaikan berat badan pada janin sangatlah normal dan tidak boleh terganggu. Pada akhir periode ini, level hormon akan lebih stabil. Pada akhir periode ini, janin akan terbentuk secara sempurna dan hanya tinggal mengembangkan beberapa organ. Karenanya, resiko keguguran sudah sangat berkurang. Aliran darah akan sangat meningkat dan rasa kurang nyaman pada pencernaan mulai dirasakan. Pada masa ini ibu tidak akan merasa terlalu kelelahan.

HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN

•    Karena pada triwulan I adalah fase terbentuknya organ-organ vital lainnya dan perkembangan otaknya, maka jangan sampai kurang mengkonsumsi zat pembangun, zat tenaga, zata pengatur, vitamin dan mineral utamanya zat besi. Makan makanan yang beraneka ragam dengan cukup kwalitas dan kwantitas dengan porsi kecil-kecil tetapi sering.

•    Bila keluhan-keluhan hamil muda belum bisa di atasi, segeralah menghubungi petugas kesehatan terdekat.

•    Dapatkan suntikan imunisasi TT – 2 dengan selang suntikan TT1+TT2 4-g Mg perikasa kehamilan minimal 1 kali selama triwulan I

•    Bahaya pada triwulan I adalah keguguran.

•    Pada wanita yang mudah keguguran, sebaiknya dinasehatkan supaya jangan melakukan bersenggama pada hamil muda dan dilakukan harus dengan hati hati.

Semoga bisa membantu dan bermanfaat.Terima Kasih
Sumber : www.peterparkerblog.com
                www.webmd.com

Jika anda merasa artikel ini menarik, silahkan klik tombol share di Bawah ini.